082182688185
izzatuna98@gmail.com
Jl. Tj. Api-Api, Tanah MAS, Sukarami 30961
blog-img
02/05/2024

Izzatuna Palembang Gelar Upacara Memperingati Hardiknas 2024

Dwi | Pendidikan

IZZATUNA, NEWS -- Kamis 2 Mei 2024 tepat pada pukul 07.30 WIB di lapangan Izzatuna baik kampus putra maupun kampus putri menggelar kegiatan upacara memperingati Hari Pedidikan Nasional (Hardiknas) yang mana ini merupakan hari lahir bapak pendidikan Indonesia, yakni Raden Mas Soewardi Soerjaningrat atau yang dikenal dengan Ki Hajar Dewantara. Oleh karena itu Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) ditetapkan pada tanggal tersebut, seperti yang telah tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 316 Tahun 1959.

Petugas upacara kali ini merupakan Bapak/Ibu Guru yang memiliki kemampuan di bagian masing-masing. Adapun seluruh siswa/siswi dari mulai tingkat SD, SMP, SMA sebagai peserta upacara dan siswa kelas XI menjadi paduan suara. Seragam para petugas serasi denga blazer warna hitam dan untuk siswa/siswi seragam sekolah formal rapih dengan almamater berlambang Izzatuna seperti bisanya.

Ustadz Fatkur Rochman, S.H.I., M.H, merupakan guru bahasa Arab hadir sebagai pembina upacara Hardiknas ini dengan tema “Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar” menyampaikan bahwa "Seseorang yang memiliki ilmu mampu menyinari orang-orang disekitarnya, cahaya yang tidak menyilaukan perkataannya tidak menyakitkan, cahaya yang menyejukkan membuat di sekitar menjadi merasa aman dan damai. Pendidikan adalah kunci untuk membuka pintu masa depan yang lebih cerah. Dengan pendidikan mari kita menciptakan masa depan yang lebih baik untuk generasi mendatang." tutur nya.

Pagi yang cerah kali ini sangat mendukung seluruh rangkaian upacara peringatan Hardinkas berjalan dengan lancar dan dalam suasana khidmat hingga selesai upacara. Semoga dengan upacara peringatan Hardiknas tahun 2024 ini dunia pendidikan Indonesia akan terus maju dan berkembang lebih baik lagi kedepannya. Aamiin

Bagikan Ke:

Populer